Marah Ishraf Kapten Timnas Rugbi Singapura Berdarah Pessel
Pilarbangsanews.com.Singapura,- “Marah Israf Mahu Beri Tumpuan Bantu Pasukan Capai Prestasi.” demikian judul dari berita salah satu Tablot terbitan Singapura.
Membaca judulnya saja anda dan saya sudah bingung apalagi isi beritanya. Tapi sedikit sedikit boleh lah mengerti.
Jika judul itu kita transilit kedalam bahasa Indonesia artinya Marah Israf Mau Fokus Bantu Timnya Capai Prestasi.
Judul ini masih belum pas jika digunakan sebagai judul media cetak atau media Online. Lebih tepat apabila ditulis “Marah Israf Kini Fokus Bantu Timnya Capai Prestasi”.
Prestasi apa yang ingin dicapai oleh Marah Israf?
Marah Israf warga Singapura berdarah Minang, kakeknya (ayah dari ayah) asli Batang Kapeh, Kabupaten Pesisir Selatan, suku Jambak. Israf adalah kapten timnas olahraga Rugbi di Singapura.
Maksudnya dia adalah Kapten Tim Rugbi Singapura jika tampil dalam Sea Game atau pertandingan antar negara.
Marah Israf anak dari Moehammad Hoessein Bin Salim, lahir di Singapura. Ibu ayah Israf berasal dari Barung Barung Belantai, suku Caniago.
Kakek dari Kapten Rugbi ini bernama H Salim Abdullah Soetan Bandaro.
“Ayah saya merantau ke Singapura pada tahun 1954 untuk belajar Bahasa Inggeris di Sekolah Malayan Seminary hingga ke High School Certificate,” kata Marah Hossein lewat pesan WhatsApp kepada Pilarbangsanews.com.
Beberapa tahun kemudian, kata Marah Hoessein, ayahnya menikah dengan ibunya. “Ibu saya Sitti Rasjidah Mohd Jasin. Ibu merantau dari Barung Barung Belantai dan dibesarkan di Tarempa, Pulau Tujuh, Riau. Datuk H. Mohd Jasin Malim Permato dan nenek Hj Bainuh.
Datuk saya pengusaha songkok (Peci Nasional Hitam-Red) di Riau.” kata ayah Kapten Tim Nasional Rugbi Singapura ini.
Jadi ayah maupun ibu dari ayah Marah Israf, Keduanya lahir di Ranah Minang dan berkerakyatan (WNI) Indonesia asal nya. Ayah dan ibu saya jadi warga Singapura setelah kedua nya pindah ke Singapura.
Sebagai orang Minang, lebih khusus lagi sebagai orang Pesisir Selatan pembaca tentu ada sedikit rasa bangga, karena kapten tim Rugbi Singapura berdarah Pesisir Selatan.
Kebanggaan yang dapat untuk memacu semangat untuk mencapai Pessel Maju…..(Andra-Robi)