Lampung

Ada Air Panas  Di Negeri Olok Gading, Teluk Betung Barat Bisa Untuk Therapist Penyakit



PILARBANGSANEWS. COM. BANDARLAMPUNG, KD — Anda warga Provinsi Lampung? Ingin therapist air panas dari bumi? Tak usah pergi jauh jauh di Lmpung ternyata ada. Bila anda ingin menikmati air panas yang berkhasiat dapat mengobati beragam penyakit. Air panas itu  terdapat di wilayah Negeri Olok Gading, Teluk Betung Barat. 

Ada tiga tempat sumber mata air panas didalam satu lokasi ditengah persawahan tepatnya di Kampung Brow Gg Sunda, Negeri Olok Gading. Menurut Abah Suha (60), warga setempat yang diberi kepercayaaan oleh Reflan warga Gedong Pakuon pemilik lokasi tanah untuk mengelola menanam padi dan kolam ikan dilokasi sumber mata panas.

” Ada sebanyak tiga lokasi sumber mata air dilokasi ini pak, dan letaknya tidak berjauhan. Namun yang dapat langsung di buat mandi adah sumber mata air yang tidak seberapa besar karena tidak terlalu panas sambil menunjuk ke arah salah satu sumber mata air. Sedangkan dua sumber mata air lainnya airnya lebih panas sehingga terlalu panas kalau dibuat mandi, ” ujar Suha.

Suha, melanjutkan dilokasi ini tidak boleh melakukan hal hal yang diluar batas kesopanan atau yang berbuat jorok, misalnya buang air besar sembarangan. Pernah ada warga sini yang buang air besar sembarangan lari terbirit birit akibat melihat orang tinggi besar,” jelas Suha.

Seorang warga Bakung bernama Iwan Sayuti menceritakan pengalamannya. Sekitar bulan Agustus beberapa bulan lalu ada seorang kawannya yang ingin ditemani ke lokasi sumber mata air tersebut. Katanya ingin mengobati penyakit rematiknya dan penyakit lainnya yang bersifat non medis ,” Ternyata setelah beberapa kali saya temani mandi disini penyakit rematik dan penyakit lainnya sembuh, subhanallah, jelas Iwan.

Pemantauan Kabardaerah, lokasi sumber mata air sangat layak untuk dikembangkan sebagai daerah potensi wisata karena berada di tengah kota Bandar Lampung. Sehingga warga yang ingin menikmati air panas tidak perlu sampai keluar kota.

Untuk menuju lokasi ada dua alternatif. Yang pertama lewat jl Kesumayuda, Sumur Putri masuk ke arah kampung Brow lokasi nya berada di daerah persawahan pinggir jalan aspal Jl Sunda.
Alternatif lainnya khusus bagi pengendara motor roda dua melewati jalan di belakang kantor lurah Gedung Pakuon, Teluk Betung Barat. (KD/BE-9)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *