Sumatera Selatan

Mobil Dinas Petanian dan Peternakan Muratara Alami Kecelakaan

Muratara, Pilarbangsanews.com,-

Mobil dinas Pemkab Musi Rawas Utara (Muratara) yang mengalami kecelakaan di Desa Embacang Baru Kecamatan Karang Jaya Kabupaten Muratara Provinsi Sumatera Selatan, Rabu (18/3/2020) sekitar pukul 16.30 WIB, menyebabkan lima orang luka-luka.

Kelima pegawai yang luka adalah, Hendro, Nyanyuk, Umi, Sumiati dan Meldi. Mereka semua adalah pegawai di Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Muratara.

Kepala Pertanian dan Peternakan Kabupaten Muratara Suhardiman mengatakan, “Mereka ini pulang kerja, kondisinya sekarang sadar semua, satu sudah pulang ke rumah, empatnya masih dirawat di rumah sakit”.

Dari keempat yang menjalani perawatan, tiga diantaranya dirawat di RSUD Rupit, sementara satu orang dirujuk ke RS AR Bunda Lubuklinggau.

Terpisah, Supri, supir mobil L300 Starwagon yang mobilnya didahului mobil dinas sebelum kecelakaan, mengatakan sebelum kecelakaan itu terjadi, mobil dinas mendahului mobilnya.

“Semula mobil itu mendahului kendaran saya, entah kenapa setelah masuk di jalur kendaraan oleng hingga keluar jalan menabrak tanah itu lalu jungkir balik” kata Sukri,

Sukri juga mengatakan, akibat oleng kendaraan didepan kendaraan nya, hingga membuat iya kewalahan mengendalikan mobil yang kemudikan nya hingga akhirnya juga banting stir keluar jalan

“Kondisi dekat, jadi mobil saya juga saya arahkan ke kiri, karena kalau tidak bisa jadi saya menabrak kendaraan didepannya” jelasnya.

Kapolres Muratara AKBP Adi Witanto melalui Kasat Lantas AKP M Sadeli menjelaskan mobil dinas terbalik, setelah mendahului mobil di depannya. Menurutnya mobil yang kecelakaan sudah diamankan di Polres Muratara.(tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *