Pessel

Hasil Swab Warga Batang Kapeh Yang Dikarantina Itu Negatif Covid-19

Batang Kapeh, Pilarbangsanews.com, —

Sebanyak 42 orang warga Nagari IV Koto Hilie Kecamatan Batang Kapas dan Kapuh Kecamatan Koto XI Tarusan, yang beberapa hari sebelumnya menjalani karantina di Rusunawa Painan, dinyatakan terkonfirmasi negatif Covid 19.

Demikian hasil dari uji swab yang dilakukan oleh laboratorium Biometik (Riset Terpadu) Pusat Diagnostik Dan Riset Penyakit Infeksi Unand Padang. Hasil uji laboratorium itu disampaikan melalui surat Nomor 11/06/PDRPI-FK/2020 tanggal 2 Juni 2020.

Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Pessel Selaku Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19, Rinaldi melalui siaran persnya menyampaikan ke-42 orang tersebut siang ini pulang ke rumah masing masing.

Seperti yang pernah diberitakan warga Batang Kapeh itu dikarantina sejak tanggal 28/5/2020, hasil tracking dari seorang warga Koto Tuo, Batang Kapeh Pessel berinisial D (37) yang merantau di Padang dinyatakan positif Covid-19.

Yang bersangkutan terpapar dari klaster Pasar Raya Padang. Pada Hari Raya Idul Fitri sempat pulang kampung setelah sampel swabnya diambil. Waktu yang bersangkutan pulang kampung belum diketahui hasil uji laboratorium swabnya positif atau tidak.

Baca juga :

Seorang Pasien Covid-19 Sembuh, 27 Warga Batang Kapeh Jalani Isolasi di Painan

Mereka yang dikarantina itu hari ini kepulangan mereka dilepas oleh Sekretaris Gugus tugas Covid 19 Dailipal, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Pesisir Selatan, Kadriadi, dan anggota DPRD Pesisir Selatan, Feby Rifly.

Dailipal atas nama gugus tugas percepatan penanganan covid 19 Kabupaten Pesisir Selatan, mengucapkan terimakasih kepada masyarakat IV Koto Hilie Kecamatan Batang Kapas dan Nagari Kapuh Kecamatan Koto XI Tarusan dan semua pihak yang sudah bekerja sama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di Kabupaten Pesisir Selatan.

Masih Menunggu

Sementara itu, 38 Orang Tenaga kesehatan di Puskesmas Barung Barung Belantai Kecamatan Koto XI Tarusan, hari ini Selasa (2/6) sudah diambil sampel swab tenggorokannya oleh pihak RS M Zein Painan, untuk dikirim ke labor Unand Padang.

“Kini kami masih menunggu hasilnya uji laboratorium terhadap swab tenaga kesehatan Barung Barung Berlantai,” kata Rinaldi. (****)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *