.

Ratusan Meter Bendera Merah Putih Hiasi Gedung Komplek Kodiklatal

Surabaya, PilarbangsaNews

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2020, Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan Angkatan Laut (Kodiklatal) memasang Bendera Merah Putih di Gedung Ki Hajar Dewantoro Mako Kodiklatal, Jumat (7/8).
Bendera merah putih sepanjang ratusan meter dipasang juga di gedung-gedung satuan kerja jajaran Kodiklatal, seperti di Kodikdukum, Puslatlekdalsen, Puslatopsla, Satkes Kodiklatal dan Monumen Yos Sudarso. Selain bendera, Kodiklatal juga memasang umbul-umbul merah putih di sepanjang jalan di Kodiklatal.

Pemasangan Bendera Merah Putih dilakukan oleh Satma Denmako Kodiklatal. Selain pemasangan bendera, Kodiklatal juga berbenah membersihkan lingkungan sekitar sarana dan prasarana pendidikan dengan menggunakan lampu Merah Putih.

Menurut Dandenma Kodiklatal Letkol Laut (P) Birowo, saat ini satker jajaran Kodiklatal, seperti Kodikopsla Ujung, Kodikmar Gunung Sari, dan Puslatdiksarmil Juanda Sidoarjo sedang berbenah diri dan melaksanakan pembersihan di lingkungannya masing-masing, memasang Bendera Merah Putih dan umbul-umbul untuk menyambut HUT Ke-75 RI.
Kegiatan pembersihan di Kodiklatal dilakukan dengan melibatkan seluruh prajurit, PNS dan siswa Kodiklatal . Untuk siswa Kodiklatal yang sampai saat ini masih diisolasi dalam ksatrian dan dilarang pesiar/week end, setiap hari sabtu dan minggu, usai pembinaan fisik dilibatkan dalam kegiatan pembersihan di sekitar ksatrian.

Pemasangan Bendera Merah Putih menjelang tanggal 17 Agustus merupakan salah satu bentuk untuk menghargai jasa-jasa para pahlawan. Perjuangan pahlawan patut dihargai, karena mereka rela berkorban untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah. (Relis/Salut)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *