Pessel

Mayat Siapa Di Muaro Kambang Itu?


Pilarbangsanews.com.Kambang,- Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan oleh warga sedang mengambang di Muara Belakang Pasar Kambang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumbar, sekitar pukul 5:30 WiB Jum’at pagi tadi (6/10).

Peristiwa penemuan mayat yang telah membusuk itu sempat membuat geger warga  Pasar Kambang dan sekitarnya.

Mayat tanpa identitas itu, tinggi sekitar 167 Cm memakai baju warna hitam celana Levi’s. Ditangan mayat berjenis kelamin pria itu, sebelah kiri masih melekat sarung tangan sebagai perlengkapan bagi seorang pengendara sepeda motor. 


Tidak ada identitas lain yang ditemukan didalam saku celana maupun baju korban. 


Kapolsek Lengayang, AKP Ananda Putra HP ketika dihubungi Pilarbangsanews.com lewat telp selulernya, membenarkan bahwa pagi tadi ada penemuan mayat tanpa identitas di Muaro belakang Pasar Kambang.

Mayat yang sudah dikeburungi belatung itu ditemukan oleh pria Begon (42th). Pagi itu seperti biasa Begon pergi melaut, saat dia memasuki kawasan Muaro Belakang Pasar Kambang, Begon mencium bau busuk yang menyengat.

Awalnya Begon tidak mengira bahwa bau yang menyengat itu bangkai manusia. Namun saat sampannya mulai berlayar, tiba tiba sampannya itu menyentuh sebuah benda dan saat didekati baunya semakin menyengat.

Untuk memastikan benda apa yang telah tersentuh sampannya,  Begon kemudian mengambil senter batray. Alangkah kagetnya  Begon,  ternyata benda tersebut adalah sesosok mayat yang sudah membusuk.

Begon kemudian langsung memberitahukan kejadian tersebut kepada warga masyarakat yang berada tidak jauh dari tempat penemuan mayat itu. 



Atas bantuan warga  akhirnya mayat yang tidak diketahui identitasnya ini  dilarikan ke Puskesmas Kambang guna dimintakan  visum et refertumnya.

Menurut Kapolsek Lengayang, AKP Ananda Putra HP, atas perintah Kapolres Pesisir Selatan, AKBP Feri Herlambang, mayat itu dibawa ke RSUD Dr Mohd Zein Painan. 

Karena RSUD Dr Mohd Zein belum memiliki dokter bedah mayat. Untuk mengetahui sebab sebab kematian mayat identitas itu diperlukan dokter yang ahli berpengalaman dalam operasi bedah mayat ini dirujuk ke RSUP Dr M Jamil Padang. (YY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *